Bosan dengan olahan ayam, ikan atau daging yuk kita buat olahan berbahan seafood yang enak dan lezat untuk makan siang anda dirumah. Memasak seafood khususnya cumi memang aga sedikit sulit untuk yang pertama kali membuatnya, bahkan memasak cumi terlalu lama akan membuat tekstur cumi menjadi keras dan vitamin yang ada didalamnya bias menjadi rusak.
Cumi memang memiliki kandungan gizi yang sangat banyak yang bagus untuk pertumbuhan anak, namun cara memasaknya yang salah bisa membuat kandungan gizi pada cumi menjadi hilang, oleh karena itu sebaiknya masaklah cumi dalam keadaan segar, cuci dengan bersih dan buang bagian tinta yang berwarna hitam pada bagian dalam cumi agar warna yang dihasikan pada masakan akan terlihat menarik.
Cumi biasanya diolah dengan cara di goring tepung, dicampur dengan nasi goring atau disajikan dengan capcay, nah kali ini mari kita buat olahan cumi dengan padu padan saus padang yang enak dan cocok dengan lidah anak anda dirumah, sehingga si kecil bias menantapnya dengan lahap.
Cara Membuat Cumi Saus Padang Enak dan Lezat
Bahan yang di butuhkan Membuat cumi Saus padang :
Langkah-langkah Mengolah Bahan Membuat Cumi Saus Padang :
Cumi memang memiliki kandungan gizi yang sangat banyak yang bagus untuk pertumbuhan anak, namun cara memasaknya yang salah bisa membuat kandungan gizi pada cumi menjadi hilang, oleh karena itu sebaiknya masaklah cumi dalam keadaan segar, cuci dengan bersih dan buang bagian tinta yang berwarna hitam pada bagian dalam cumi agar warna yang dihasikan pada masakan akan terlihat menarik.
Cumi biasanya diolah dengan cara di goring tepung, dicampur dengan nasi goring atau disajikan dengan capcay, nah kali ini mari kita buat olahan cumi dengan padu padan saus padang yang enak dan cocok dengan lidah anak anda dirumah, sehingga si kecil bias menantapnya dengan lahap.
Cara Membuat Cumi Saus Padang Enak dan Lezat
Bahan yang di butuhkan Membuat cumi Saus padang :
- ½ kg Cumi Basah (pilih yang masih segar)
- 1 buah bawang bombay ukuran besar (Rajang halus)
- 3 siung bawang merah diiris tipis
- 3 siung bawang putih di cincang kecil
- 3 buah cabai merah di potong serong (opsional)
- 5 buah cabai rawit di potong serong (jika untuk anak jangan digunakan)
- 1 batang daun bawang iris tipis
- 3 sendok makan mentega
- 1 ½ sendok makan saus tiram
- Gula putih
- Garam beryodium
- Merica bubuk
- Penyedap rasa ayam
- Tepung maizena
- Saus tomat botolan
Langkah-langkah Mengolah Bahan Membuat Cumi Saus Padang :
- Cuci bersih cumi, buang smua tinta yang berada dibagian dalam cumi, potong menjadi beberapa bagian (sebaiknya buang bagian kulit berwarna merah pada bagian luar cumi agar tidak berbau amis) siram dengan sedikit person jeruk nipis
- Siapkan wajaan anti lengket, masukan mentega tunggu hingga mencair
- Tumis semua bumbu hingga harum dan layu
- Masukan cumi yang sudah di cuci bersih dan dipotong
- Tambahkan 1 gelas air bersih kurang lebih 100ml
- Masukan bumbu seperti garam beryodium, gula dan penyedap rasa ayam, kemudian masukan saus tiram dan merica lalu aduk hingg rata dan diamkan sebentar saja hingga mendidh.
- Tambahkan sedikit saja air kurang lebih 50ml kemudian masukan saus tomat botokan sedikit saja, aduk rata diamkan sebentar
- Masukan tepung maizena 1 sendok the yang sudah dilarutkan didalam air biasa, kemudian aduk hingga saus mengental. Diamkan sebentar angkat dan sajikan.
- Sentuhan terakhir taburkan daun bawang pada bagian atas cumi saus padang tersebut
Sumber : resepnana